Laman

Yesus vs Muhammad seri 3

Yesus vs Muhammad 3
Yesus vs Muhammad seri 3 merupakan kelanjutan dua seri sebelumnya ; Yesus vs Muhammad dan Yesus vs Muhammad episode2. Dalam dua seri sebelumnya disajikan angan dan harapan para pendukung soal kemenangan "jagoan" nya masing masing. Yang kristen membayangkan kemenangan Yesus, yang muslim sebaliknya, membayangkan bahwa Muhammad lah yang menang. Sebagaimana dijelaskan di seri pertama, kehebohan forum Yesus vs Muhammad ini bahkan berhasil menarik kalangan diluar Kristen dan islam untuk mendatanginya. Nah pada kesempatan kali ini saatnya kita simak angan dan harapan mereka kaum ateis dan penganut agama diluar kristen dan islam, soal kelangsungan dan hasil akhir "pertandingan akbar" ini, Yesus vs Muhammad seri 3


Dugaan dan Angan-angan Ateis dan Penganut Agama diluar Islam dan Kristen


Para ateis berfikir bahwa di forum debat dua tokoh agama dengan pengikut milyaran di dunia ini, baik Yesus maupun Muhammad akan mengemukakan dalil dalil pokok yang membenarkan ajaran masing-masing. Kabar baiknya para ateis telah mengantongi data yang mereka anggap sebagai "bukti kepalsuan" agama yang disebut oleh para nabi dengan sebutan ajaran Tuhan.  

Para ateis yakin hanya dalam beberapa langkah, adu argumen antara Yesus dan Muhammad secara tidak disadari akan memuntahkan bukti bukti yang mereka maksudkan itu ke atas meja perdebatan. Bukti-bukti itu demikian "otentik" sesuai yang mereka baca sebagai referensi dalam kitab-kitab hadits, pendapat ulama, serta bible dan uraian para pendeta.

Oleh karenanya begitu jelas terbayang, tak perlu waktu lama untuk menyadarkan para hadirin bahwa para ateis telah benar sebagaimana stereotip ateistik yang selama ini mereka teriakkan, yaitu bahwa para pembawa agama adalah benar-benar "pembohong" ulung yang menipu manusia dengan konsep Tuhan yang sejatinya tak lebih dari karangan mereka sendiri saja.

Bagaimana dengan penganut agama lain? bayangan mereka tak jauh beda. kalau dua tokoh ini bertemu kemudian adu argumen, harapan paling jauh adalah keduanya terbongkar "kepalsuan" nya sehingga penganut yang milyaran itu sebagian bisa mencicipi agama agama selain kristen dan islam itu. Mirip simpatisan partai gurem yang menantikan keruntuhan partai partai besar sampai mendapatkan limpahan anggota baru dari ex partai paus dan hiu itu.

Peristiwa yang akhirnya terjadi, sesuai dugaan siapa? kristiani, muslim, ateis atau penganut agama lain?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Artikel Ini Bagus (Good) atau Jelek (Bad)? Please Comment here