Laman

Sahabat Sejati Sesungguhnya Tak Pernah Ada

persahabatan rapuh
Sahabat sejati yang sungguh sungguh mau berkorban untuk sahabat yang dicintainya, tidak akan pernah ada di hari Kebangkitan. Saat itu setiap orang "panik" dengan urusannya masing masing. Jangankan berkorban untuk sahabat, ingat atau menanyakannya pun tidak. Bahkan saking paniknya setiap orang ingin menebus dirinya dari siksaan neraka dengan tebusan apapun yang dia punya, kalau perlu dia mau mengorbankan orang orang terdekatnya asalkan dia selamat. Tak peduli yang dia korbankan itu sahabatnya, istri/suaminya, anak anaknya, ayah atau ibunya. Hal demikian mengingatkan kita bahwa tidak ada persahabatan sejati sebagaimana disebut dalam QS 70 Al Maarij: 8-14
QS 70 Maarij 8-14

Pada hari ketika langit menjadi seperti luluhan perak,
dan gunung-gunung menjadi seperti bulu (yang berterbangan),
 dan tidak ada seorang teman akrabpun menanyakan temannya,
sedang mereka saling memandang. Orang kafir ingin kalau sekiranya dia dapat menebus (dirinya) dari azab hari itu dengan anak-anaknya,
 dan isterinya dan saudaranya,
dan kaum familinya yang melindunginya (di dunia).
Dan orang-orang di atas bumi seluruhnya kemudian (mengharapkan) tebusan itu dapat menyelamatkannya.


Bahkan pada ayat 13 disebutkan bahwa orang orang yang saat di dunia menjadi becking andalan tempat bersandar atau bahkan dipertuhankan pun hendak dikorbankan yang penting dirinya selamat.

Yang lebih dahsyat lagi di ayat 14, "wa man fil ardli jami'an" (siapa saja yang ada dibumi semuanya) hendak dikorbankan yang penting dia tidak disiksa.

Demikianlah peringatan bagi kita bahwa persahabatan, kesetiaan yang banyak diucapkan orang ketika di dunia, sejatinya hanya bersifat semu. Kelak di akhirat orang orang itu alih alih membela orang orang yang mereka cintai, sebaliknya malah hendak mengeorbankan siapa saja saking takutnya akan siksa neraka.

Berbeda dengan kesetiaan seseorang terhadap Allah, para Nabi dan orang orang mukmin,.. mereka dikumpulkan dalam suasana tenang aman dan terpelihara rasa cinta dan kesetiaannya. 

Wa Llahu a'lam

(by adilmuhammadisa)

1 komentar:

  1. Hal yang tidak pernah terbayankan kini menjadi kenyataan dengan keluargaku,,,untuk AKI.NAWE kami ucapkan banyak terimakasih karna berkat bantuannya ALHAMDULILLAH keluarga kami bisa lepas dari hutang dan masalah,karna nomor “GHOIB”untuk pasang togel,hasil ritual KI NAWE meman benar2 merubah nasib kami hanya sekejap,dan disitulah aku berkesempatan kumpulkan uang untuk buka usaha kembali,karna baik rumah sudah disita,,warung makan jg sudah bangkrut,,tapi itu semua aku masih tetap bertahan hidup dengan anak istriku,,walau cuma kontrak tapi aku tetap bersabar dan akhirnya KI NAWE lah yang bisa merubah nasib kami..KI NAWE orang paling bersejarah kepada keluarga saya…!!! Kepada teman2 yang di lilit hutang dan ingin merubah nasib baik dari pada sekaran HBG: 085=218=379=259=AKI NAWE,dengan penuh harapan INSYAH ALLAH pasti tercapai dan sudah terbukti.

    BalasHapus

Artikel Ini Bagus (Good) atau Jelek (Bad)? Please Comment here